Ayam goreng krispi sehat |
1 ekor ayam ras ukuran sedang (800 g), buang kulitnya, potong menjadi delapan bagian
1 sdt merica bubuk
1 sdt garam
6 siung bawang putih, parut
2 cm jahe, parut
4 putih telur
minyak untuk menggoreng
Tepung bumbu : campur hingga rata
150 g tepung terigu protein rendah
1 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt cabai bubuk, jika suka
1/2 sdt baking powder
Pelengkap :
100 g wortel, kupas, potong seperti bentuk jari manis
100 g kuntum brokoli
2 tongkol jagung manis, potong dengan ukuran 3 cm
saus tomat sehat
Cara membuatnya
1. Campur ayam, merica bubuk, garam, bawang putih, dan jahe. Diamkan hingga bumbu meresap (40-120menit)
2. Pelengkap : rebus wortel dan brokoli secara terpisah hingga masak tapi masih renyah. Segera rendam sayuran rebus dalam air es hingga panasnya hilang, tiriskan.
3. Gulingkan ayam dalam tepung bumbu, celupkan kedalam putih telur. Gulingkan lagi dalam tepung bumbu hingga rata.
4. Panaskan minyak goreng dalam panci penggorengan atau wajan dengan cekungan dalam dengan api sedang lalu goreng ayam hingga kering dan renyah. Angkat dan tiriskan
5. Sajikan panas, sertakan sayuran pelengkap, berikut saus tomatnya dan saus cabai jika anda mau
untuk 4 porsi
Selamat mencoba anda pasti berhasil. . .
0 komentar:
Posting Komentar