Tampilkan postingan dengan label Pastri. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Pastri. Tampilkan semua postingan

Sabtu, 07 Juli 2012

Kue Bawang Pedas

Kue Bawang Pedas
Bahan : 
300 g tepung terigu 
1,25 sdt garam 
1/2 sdt baking powder
1 sdt cabai bubuk 
3 sdm bawang merah cincang 
1 sdm selederi cincang 
1 butir telur
2 sdm minyak zaitun 
60 ml susu rendah lemak 


Cara membuatnya 
1. Olesi dengan loyang dengan minyak goreng, tipis saja. 
2. Campur tepung terigu, garam, baking powder, dan cabai bubuk dalam mangkuk yang besar. Tambahkan bawang merah dan selederi cincang. Masukkan telur dan minyak zaitun, aduk dengan pastry cutter atau remas-remas perlahan dengan ujung-ujung jari anda sampai terbentukremahan kasar seperti pasir. 
3. Tuangkan susu sedikit denmi sedikit, aduk dengan garpu atau tangan hingga semua tepung basah. Uleni sebentar sampai menyatu saja. Tutup dan istirahatkan 30 menit agar mudah digilas. 
4. Ambil separuh bagian adonan, gilas satu bagian adonan dengan mesin mi atau mesin pasta mulai dengan yang paling tebal. Gilas dua kali, lalu tipiskan. Gilas dua kali pada setiap tahapan sampai tebalnya 2-3 mm. Potong-potong sesuai selera
5. Taruh kue diatas loyang kue kering. Panggang dalam oven selama 12-15 menit sampai agak kecokelatan


Selamat mencoba anda pasti berhasil . . . 

Talam isi

Talam isi
Adonan : 
115 tepung beras
2 sdt tepung kanji 
1/2 sdt garam 
200 ml susu rendah lemak 
2 lembar daun pandan
200 ml santan 
daun kemangi untuk garnis 


Isi 
1 sdm minyak zaitun 
3 butir bawang merah potong tipis 
2 cm jahe parut 
1/2 sdt cabai giling 
2 lembar daun jeruk 
1 batang serai 
2 batang kemangi 
1 batang daun bawang 
100 g ikan tuna 
1/2 sdt gula pasir 
1/2 sdt garam
2 sdt tepung maizena, campur 1 sdt air 


Cara membuatnya 
1. Isi : panaskan minyak zaitun dalam wok, tumis bawang merah dan jahe sampai layu. masukkan cabai giling, daun jeruk, serai, kemangi, dan daun bawang. Tambahkan ikan tuna, 2-3 sdm air, gula, dan garam. Masak sampai mengering. Masukkan larutan maizena, aduk rata. Setelah dingin, buat adonan menjadi bola-bola kecil yang padat. 
2. Adonan : campur tepung beras, tepung kanji dan garam. Rebus susu, santan dan daun pandan sampai hangat. Tuangkan 1/2 bagian susu santan kedalam tepung, aduk rata. Kembali masak sisa susu-santan sambil diaduk sampai mendidih. Tuangkan keadonan tepung lalu aduk rata
3. Sementara itu didihkan dandang dan olesi 15 mangkuk kecil dengan minyak 
4. Isi mangkuk dengan adonan tepung sampai 3/4 bagian, beri isi. Tekan sedikit supaya menempel. Isi dengan adonan tepung sampai penuh. Kukus selama 30 menit. Keluarkan dan segera taburi permukaannya dengan bahan isi
5. Diamkan sampai mengeras
6. Setelah dingin keluarkan dari cetakan, hiasi dengan potongan cabai dan daun kemangi. 


Selamat mencoba anda pasti berhasil . . . 

Lumpia Panggang

Lumpia Panggang
Bahan : 
2 sdt minyak zaitun 
3 siung bawang putih, cincang halus 
50 g ayam giling tanpa lemak 
200 g rebung / bengkoang, potong halus 
50 g wortel, potong batang korek api
1/2 sdm kecap manis 
1 sdt garam 
1/4 sdt merica bubuk 
1 sdt gula pasir 
75 ml kaldu ayam tanpa lemak 
1 putih telur, kocok sebentar 


Adonan kulit
110 g tepung terigu ayak 
1 putih telur, kocok 
220-250 ml susu rendah lemak 
1/8 sdt garam 
1/2 sdt minyak goreng 


Cara membuatnya 
1. Panaskan minyak bersama bawang putih. Masukkan ayam, masak sampai matang. Masukkan rebung/ bengkoang dan wortel, beri kecap manis, garam, merica, dan gula pasir. Aduk sampai warna rebung / bengoang rata kecokelatan. Tuangi kaldu, aduk-aduk sampai kaldu habis. Masukkan putih telur aduk hingga matang lalu angkat dan dinginkan 
2. Adonan kulit : campur semua bahan sampai rata. Diamkan 10 menit lalu buat dadar dengan wajan dadar anti lengket yang diolesi minyak goreng 
3. Bagi tumisan rebung sesuai jumlah kulit lumpia. Isi tiap kulit lumpia dengan tumisan rebung, lalu lipat sisinya kedalam, lalu gulung. Olesi seluruh kulit lumpia merata dengan putih telur
4. Panaskan wajan anti lengket, beri 1/2 sdt minyak zaitun, ratakan. Masukkan 1/2 bagian lumpia. Balik-balik dan beri 1/2 sdt minyak lagi sampai kecokelatan. Goreng lumpia dengan cara yang sama
5. Sajikan dengan saus chilli dan acar campur 


Selamat mencoba anda pasti berhasil . . .