Tampilkan postingan dengan label Minuman. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Minuman. Tampilkan semua postingan

Kamis, 23 Agustus 2012

Natural Coco

Natural Coco
Bahan : 
3 sdm fibre coco 
2 sdm buah nanas potong-potong 
2 sdm sirup
2 sdm es batu hancurkan 

Cara membuatnya
1. Campurkan semua bahan dalam gelas dan sajikan dingin dengan segar. 

Selamat mencoba anda pasti berhasil. . . 

Lemon strawberry squash

Lemon strawberry squash
Bahan : 
5 buah jeruk lemon, peras airnya
1 liter air soda 
300 g strawberry
5 sdm gula pasir 
200 ml air 
5 sdm sirop strawberry 
es batu secukupnya 

Cara membuatnya 
1. Rebus air dengan gula pasir hingga larut, angkat.
2. Campur strawberry segar dengan air gula, diamkan hingga dingin.
3. Campur semua bahan kecuali air soda lalu haluskan dengan blender. 
4. Tuangkan air soda lalu aduk rata. 

Selamat mencoba anda pasti berhasil . . .

Lemon melati guava

Lemon melati guava 
Bahan : 
5 buah jambu biji merah, ambil daging buahnya lalu potong dadu
5 sdm air jeruk lemon 

Sirop 
100 g bunga melati segar
100 g gula pasir
400 ml air putih, kocok lepas 

Cara membuatnya 
1. Sirop : rebus gula dalam air hingga mendidih dan larut, tuangkan putih telur, aduk hingga keluar kotoran, lalu angkat kotoran tersebut. Angkat dan saring, rebus kembali air gula. 
2. Masukkan bunga melati hingga mendidih. Angkat dan dinginkan, rendam jambu biji dengan sirop dan air jeruk lemon. Simpan dalam lemari es. 
3. Sajikan dalam gelas dan hias sesuai selera. Jika perlu tambahkan es batu agar lebih segar. 

Selamat mencoba anda pasti berhasil. . . 

Kiwi cooler punch

Kiwi cooler punch 
Bahan : 
4 buah kiwi bagi empat 
20 buah cerry bertankai 
1 liter air soda yang dingin 
1 liter air jahe yang dingin 
750 ml jus jeruk  yang dingin 
ice cream vanila secukupnya 

Cara membuatnya 
1. Kupas 2 buah kiwi lalu potong-potong
2. Tempatkan kiwi dan cherry dalam blender, blender hingga halus 
3. Tuangkan ke punch bowl. masukkan air soda, air jahe, dan jus jeruk 
4. Sajikan dengan irisan kiwi dan es krim

Selamat mencoba anda pasti berhasil . . . 

Jus sirsak pepaya

Jus sirsak pepaya
Bahan : 
3 sdm buah sirsak 
3 sdm buah pepaya 
2 sdm es kepruk 
sedikit gula pasir

cara membuat 
1. blender semua bahan sampai halus lalu sajikan 

Selamat mencoba anda pasti berhasil . . . 

Guava nice strawberry

Guava nice strawberry
Bahan : 
1 buah jambu batu merah yang matang 
4 buah strawberry segar 
3 sdm simple syrup 
3 sdm es kepruk 

Cara membuatnya 
1. Blender semua bahan hingga halus, sajikan dengan nikmat. 

Selamat mencoba anda pasti berhasil. . . 

Fruit tea punch

Fruit tea punch 
Bahan : 
250 g gula pasir 
250 ml air 
1 liter air teh panas 
450 g nanas kalengan 
450 ml aprikot 
6 buah jeruk ambil airnya
6 buah lemon ambil airnya 
200 g strawberry 
1,5 liter air soda 

Cara membuatnya 
1. rebus gula dan air selama 10 menitan, lalu tambahkan teh dan biarkan mendingin 
2. masukkan nanas cincang dengan air jusnya, apricot, jus jeruk dan lemon. Dinginkan hingga tiba waktu penyajian
3. Tambahkan irisan strawberry dan air soda lalu tugnakan kedalam punch bowl berisi es batu. 

Selamat mencoba anda pasti berhasil. . . 

Cokelat punch

Cokelat punch
Bahan : 
4 blok cokelat
100 g gula pasir
500 ml air panas
500 ml susu cair 
1,5 sdt vanili ekstrak
500 g es krim vanili
500 ml air soda 
chery merah 

Cara membuatnya 
1. campur cokelat dan gula dengan air panas, rebus sambil diaduk selama kurang lebih 5 menit 
2. tambahkan susu, rebus lagi hingga mendidih sambil terus diaduk 
3. saat mendidih masukkan vanili ekstrak sambil diaduk dengan kocokan telur, angkat, dinginkan lalu tuangkan ke dalam gelas saji 
4. tuangkan air soda, beri es krim atasnya dan cherry merah untuk hiasan 

Selamat mencoba anda pasti berhasil . . . 

cokelat moka

cokelat moka
Bahan : 
500 ml air panas
2 sdm kopi instan 
500 ml susu rendah lemak 
100 g gula pasir 
sedikit garam 
1 mangkuk es krim cokelat 
250 g kelengkeng kupas 

Cara membuatnya 
1. larutkan kopi dalam air panas, masukkan susu rendah lemak, gula dan garam lalu aduk rata. 
2. tambahkan 1000 ml air 
3. dinginkan dalam lemari es selama 3-4 jam 
4. tempatkan ice cream dalam gelas saji
5. tuang larutan kopi kedalamnya, aduk rata. 
6. beri lengkeng dan es batu serta whip cream atasnya. 

Selamat mencoba anda pasti berhasil. . . 

Buah Mix exotic

Buah Mix exotic
Bahan : 
250 g semangka merah, potong 
250 g melon, potong 
250 g pepaya potong 
1 mangga arumanis, potong 
125 g nanas potong 
2 buah pisang ambon, potong 
5 sdt teh melati 
400 ml air 
2 sdm air jeruk nipis 
100 ml jus jeruk manis 
3 sdm parutan kulit jeruk untuk hiasan 
es batu secukupnya

Cara membuatnya 
1. Didihkan air, seduh teh hingga larut. diamkan 10 menit lalu anda saring 
2. campurkan air teh dengan air jeruk manis, dan gula pasir lalu aduk hingga merata. 
3. campur buah dalam wadah, tuang air teh, dan tambahkan es batu. 
4. sajikan dalam wadah cekung dan taburi dengan parutan kulit jeruk. 

Selamat mencoba anda pasti berhasil. . . 

Rabu, 22 Agustus 2012

Blue marine punch

Blue marine punch
Bahan : 
1000 ml softdrink warna 
Cherry merah secukupnya
8 sdm  jus jeruk lemon 
Jeruk lemon iris tipis
es batu secukupnya dan hancurkan 

Cara membuatnya 
1. campur semua bahan dan sajikan dengan es batu

Selamat mencoba anda pasti berhasil. . . 

Pisang Nanas

Pisang Nanas
Bahan : 
1 kg gula pasir 
2000 ml air
6 buah jeruk lemon 
500 ml jus nanas 
6 buah pisang lalu haluskan 
1,5 liter soft drink warna bening 
1 bungkus jely warna pink rebus dan potong kecil-kecil 

Cara membuatnya 
1. rebus gula pasir dengan air. Masukkan air jeruk lemon, jus nanas, dan pisang, angkat, dinginkan. Masukkan dalam kantung kecil-kecil, lalu masukkan kedalam frezeer hingga membeku. 
2. Saat akan disajikan tempatkan dalam punch bowl, lalu tuangkan softdrink sesuai kebutuhan. Tambahkan potongan jely. sajikan dengan nikmat. . . 

Selamat mencoba anda pasti berhasil. . . 

Jus alpokat dengan cokelat

Jus alpokat dengan cokelat 
Bahan : 
2 buah alpukat lalu kerok dagingnya
6 sdm gula pasir 
4 sdm susu kental manis putih 
6 sdm es, lalu hancurkan 
4 sdm cokelat batangan lalu serut

Cara membuatnya 
1. Blender alpukat, gula, es, dan susu kental manis 
2. Tuangkan kedalam gelas
3. Hidangkan dengan taburan cokelat bubuk 

Selamat mencoba semoga anda berhasil. . . 

Almond de vanilla Segar

Almond de vanilla 
Bahan : 
4 buah pisang ambon potong-potong sesuai selera lalu tambahkan dengan perasan air jeruk lemon
2 sdt ekstrak almond
2 sdt ekstrak vanili 
8 sdm sirop vanili 
1200 ml susu
es batu 

Cara membuatnya 
1. Semua bahan dicampur dengan rata tambahkan es batu atau simpan dalam lemari es
2. Letakkan dalam gelas saji dan hiaslah sesuai selera anda. . . 

Selamat mencoba semoga anda berhasil. . . 

Sabtu, 07 Juli 2012

Es Puter Kelapa Muda

Es Puter Kelapa Muda
Bahan : 
600 ml susu rendah lemak 
2 sdm santan siap pakai
100 g gula pasir 
1/2 sdt garam 
3 sdm tepung maizena 
400 ml air kelapa muda 
1/4 sdt vanili 
pewarna merah 
100 g daging kelapa muda 


Cara membuatnya 
1. Campur susu dengan santan, gula pasir, dan garam. Campur tepung maizena dengan beberapa sendok campuran susu, sisihkan. Rebus dan aduk susu diatas api sedang cukup asal beruap, jangan mendidih. 
2. Masukkan sebagian susu panas dalam maizena, aduk rata. Setelah itu tuang maizena kedalam susu. Rebus dan aduk sampai mendidih. Angkat dari api, masukkan air kelapa muda, vanili, dan pewarna. Tuangkan larutan ke dalam cetakan. Biarkan agak dingin, bekukan dalam freezer
3. Sebelum membeku seluruhnya, keluarkan adonan dari freezer, haluskan. Bekukan lagi. Lakukan proses ini 2-3 kali agar halus teksturnya. Sebelum pembekuan terakhir campurkan kelapa muda, aduk rata.
4. sekitar 20 menit sebelum disajikan keluarkan dari freezer agar bisa dikeruk. Sajikan dengan tambahan kelapa muda. 


Selemat mencoba anda pasti berhasil . . .

Rabu, 04 Juli 2012

Omelete Isi, Minim Kolesterol

Omelete Isi, Minim Kolesterol
Bahan 


Isian : jamur, bawang bombai, daun bawang, daun rempah (kemangi, selederi, daun bawang, daun ketumbar). Potong kecil-kecil. Pakai 100 g isian untuk 1 omelet. 
1 sdt minyak zaitun 
1/4 sdt merica hitam bubuk 
1/4 sdt garam 


Omelete
2 sdm susu skim 
1 sdm tepung terigu 
4 putih telur 
1/2 sdt garam 
1/4 sdt kunyit bubuk 
2 sdt minyak Zaitun


Cara Membuatnya
1. Siapkan isian. Campur sayuran dengan minyak zaitun. Aduk lalu tumis sebentar diatas wajan anti lengket. Taburi garam dan merica. Angkat.
2. Dalam mangkuk, kocok susu dan tepung sampai halus menggunakan pengocok balon atau whisk. Masukkan putih telur, garam, dan kunyit, kocok sampai rata. 
3. Panaskan minyak dalam wajan anti lengket (garis tengah 18 cm) diatas api sedang. Masukkan adonan putih telur, putar wajan untuk meratakan adonan. Sambil wajan dimiringkan, perlahan angkat pinggir omelete dan biarkan adonan yang masih cair masuk kebawah omelet. Masak sampai mulai mengeras (2 menit)
4. Taruh isi pada separuh bagian omelet, lipat bagian omelet yang tanpa isi menutup isi. Setelah matang geser ke atas piring saji.


Selamat mencoba anda pasti berhasil. . . 

Selasa, 03 Juli 2012

Susu Keledai

Susu Keledai
Bahan : 
100 g kedelai
1.000 ml air


Cara membutanya
1. Cuci kedelai, rendam selama minimal 4 jam atau semalaman. Tiriskan 
2. Proses kedeleai denagn 1/2 bagian air dalam blender
3. Saring bubur kedelai dengan saringan yang dialasi kain tipis. Proses kedelai sekali lagi dengan sisa air. Saring lagi dan peras. 
4. Rebus susu kedelai sampai mendidih. Jangan lupa mengaduk. Buih tak perlu dibuang karena akan masuk kedalam susu. Buang buih yang tertinggal setelah susu mendidih
5. Jika tidak ingin terbentuk langit-langit pada permukaan susu, teruskan mengaduk setelah diangkat dari api sampai uap menipis. 


untuk 1.000 ml 


Selamat mencoba anda pasti berhasil . . .