Sabtu, 30 Juni 2012

Steak Ayam Saus Keju

Steak Ayam Saus Keju
Bahan : 
4 potong @150 g fillet dada ayam, belah jangan sampai putus
1 sdt merica bubuk 
1/2 sdt garam 
150 g buncis, rebus
4 sdm minyak zaitun extra light / minyak goreng, untuk mengoles grill pan
15 butir bawang merah, cincang halus
5 siung bawang putih, cincang halus
200 ml kaldu ayam / air
100 ml yoghurt tawar (plain yoghurt)
100 g blue chesse / lkeju cheddar, potong-potong atau serut


Pelengkap : 
Salad sayuran saus yoghurt
1 resep pasta


Cara membuatnya 
1. Campur fillet ayam, merica bubuk, dan garam. Bentangkan fillet ayam, atur buncis diatasnya, gulung sambil padatkan, kunci, dengan tusuk gigi agar gulungan tidak terlepas atau ikat dengan benang katun. Diamkan selama 30-60 menit agar bumbu meresap
2. Panaskan grill pan atau wajan datar berdasar tebal diatas api sedang olesi dengan minyak zaitun / minyak goreng. Masukkan ayam, panggang hingga masak. balik-balikan agar masaknya rata, angkat
3. Manfaatkan grill pan / wajan bekas memanggang fillet ayam untuk menumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Tuangkan kaldu/ air, masak hingga mendidih. Tambahkan yoghurt dan keju, masak hingga pekat dan keju larut sempurna. 
4. lepaskan tusuk gigi atau benang pengikatnya, potong steak melintang 2 cm. Atur potongan steak dipiring, siram dengan saus keju. Sertakan salad sayuran saus yoghurt dan pasta lalu sajikan.


Selamat mencoba anda pasti berhasil . . . 

0 komentar:

Posting Komentar