Barbeque Sayap |
1000 g sayap ayam, kerat-kerat kulitnya
2 sdm minyak zaitun / minyak goreng untuk menumis
25 g bawang bombai, cincang
1 sdt tepung maizena, larutkan dengan 50 ml air
Saus perendam
8 siung bawang putih, parut
3 cm jahe, parut
10 lembar daun mint, cincang
1 sdt merica bubuk
6 sdm kecap asin
4 sdm kecap manis
4 sdm saus tiram
2 sdm saus tomat (lihat di aneka pelengkap)
1 sdm air jeruk lemon / jeruk nipis
2 sdm minyak zaitun extra virgin
2 sdm wijen
Pelengkap
100 g wortel kupas, lalu potong dengan ukuran 6 x1 x1 cm
100 g mentimun, lalu potong dengan ukuran 6 x 1 x 1 cm
100 g paprika merah, lalu potong-potong juring dan buang bijinya.
Cara membuatnya
1. Campur sayap ayam dengan saus perendam. Diamkan selama 60 menit, agar bumbu meresap.
2. Panggang sayap ayam diatas bara api hingga kedua sisinya masak. Sementara memanggang sayap ayam panaskan minyak zaitun atau minyak goreng. Tumis bawang bombai hingga layu dan harum, masukan saus perendam dan larutan maizena. Masak hingga mendidih, aduk, angkat.
3. Sajikan sayap ayam panas-panas. Sertakan saus dan sayuran.
untuk 4 porsi
Selamat mencoba anda pasti berhasil. . .
0 komentar:
Posting Komentar