Senin, 09 Juli 2012

Puding busa bintik

Puding busa bintik
Bahan :
1 bungkus agar-agar bubuk warna putih
150 g gula pasir
1/8 sdt garam
750 ml susu tawar kemasan
5 putih telur


Bintik warna
1 sdm peres agar-agar bubuk warna putih
50 g gula pasir
375 ml air
1 tetes pewarna merah
1 tetes pewarna kuning
1 tetes pewarna hijau


Saus : saus jambu biji & saus mangga (lihat aneka pelengkap)


Cara membuatnya
1. Bintik warna : jerangkan semua bahan kecuali pewarna, diatas api sambil aduk-aduk hingga mendidih. Angkat, bagi larutan agar-agar menjadi 3 bagian, masing-masing bagian diberi pewarna yang berlainan. Tuangkan kedalam cetakan bervolume @125 ml yang sudah dibasahi air. Biarkan membeku. Potong bentuk dadu 1 cm, sisihkan
2. Taruh agar-agar bubuk, gula pasir, dan garam dalamm panci. Tuangi susu sedikit-sedikit sambil aduk rata. Jerangkan diatas api sedang sambil aduk-aduk hingga mendidih dan matang. Angkat, aduk-aduk hingga uapnya ilang.
3. Kocok putih telur dengan mixer hingga kaku. Tuangkan larutan agar-agar panas setiap satu sendok sayur (50 ml) sambil terus kocok dengan mixer hingga menjadi adonan busa yang rata. Matikan mixer
4. Masukan bintik warna, aduk rata dengan spatula. Tuangkan kedalam loyang yang sudah dibasahi air matang, ratakan. Biarkan puding membeku. Simpan dalam kulkas hingga waktu saji. Sajikan puding bersama saus yang disarankan. 


Selamat mencoba anda pasti berhasil . . . 

0 komentar:

Posting Komentar